BREAKING NEWS

10/recent/ticker-posts

Kas Koarmada III Laksanakan Courtesy Call Ke Kedutaan RI Di Fiji

TNI AL/Koarmada III | Kepala Staf (Kas Koarmada III) Laksamana Pertama TNI Singgih Sugiarto, S.T., M.Si. mewakili Panglima Koarmada III Laksamana Muda TNI Hersan, S.H., M.Si., melaksanakan kunjungan kehormatan atau Courtesy Call ke Kedutaan Besar RI (KBRI) di Fiji Jl. 6th Floor Ra Marama Building, 91 Gordon Street, Suva, Fiji. Senin, (04/11/24)

Kunjungan Kas Koarmada III  diterima langsung oleh Dubes RI untuk Fiji Bapak Dupito D. Simamora beserta Third Secretary/HOC Ibu Oilong Sarwam, Minister Consular bapak Sandy Darmosumarto, First Secretary bapak Victor Sabarani beserta staf  Dubes lainya di ruangan auditorium KBRI di Suva, Fiji.

Saat melaksanakan kunjungan ,Kas Koarmada III didampingi oleh Paban II Ops Sopsal Kolonel Laut (P) Andri Kristianto, M.Han., Dansatgas Port Visit 2024 Kolonel Laut (P) Arif Prasetyo Irbiyanto S.E., Athan RI Kolonel Arh. Dedy Rahmanto, Komandan Satuan Kapal Eskorta (Dansatkor) Koarmada III Kolonel Laut (P) Binsar Alfret Syaiful Sitorus, S.E., dan Komandan KRI dr. WSH-991 Kolonel Laut (P) Edi Herdiana, S.T., M.Tr.Opsla. serta Perwira Satgas lainnya.

Dubes RI untuk Fiji mengatakan, misi muhibah ini sangat tepat bahwa Pemerintah Indonesia  melalui Kementrian Luar Negeri, Kementrian Pertahanan dan TNI AL melakukan suatu terobosan yang sangat penting dengan melaksanakan kegiatan Port Visit 2024 ke empat negara di Pasifik Selatan ."

"Ini juga bagian untuk  mengenalkan Indonesia ke negara-negara di Pasifik Selatan, bersama ini kita rangkul mereka sebagai teman yang saling menghormati dan saling menguntungkan. Kehadiran Indonesia akan dapat memperkokoh dan membuka cakrawala baru negara-negara di Pasifik Selatan tentang Indonesia kedepannya." Jelas Dupito D. Simamora.

Pada kesempatan tersebut Kas Koarmada III mengatakan terima kasih atas sambutan yang diberikan oleh Bapak Dubes, TNI AL dalam hal ini Satgas Port Visit menjalankan salah satu fungsi TNI AL yaitu  diplomasi dengan membawa misi perdamaian  akan mengenalkan  Indonesia di luar negeri yang mana tidak hanya di Negara Pasifik Selatan saja tapi ke negara yang lain juga. Dengan pola pendekatan kemanusiaan, pertemanan dan  pembinaan hubungan baik dapat merangkul negara lain untuk dapat meningkatkan kerjasama dengan Negara Indonesia.

"Saya berharap Dubes RI dapat mengemas kegiatan ini dengan baik dan penuh kekeluargaan sehingga dapat lebih mempererat dan meningkatkan  kerja sama, diharpakan kegiatan ini dapat menjadi program  rutin yang dapat dilaksanakan setiap tahunnya." Pungkas Kas Koarmada III.

Sebelum meninggalkan kantor Kedutaan RI di Fiji, Kas Koarmada III berkesempatan malaksanakan pertukaran cinderamata dan foto bersama.

(Dispenkoarmada3-01)

Posting Komentar

0 Komentar